Bandar Lampung – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lampung telah sukses mengadakan The 5th International Conference of Economics, Business & Entrepreneurship, yang bertempat di Hotel Emersia, Bandar Lampung pada tanggal 10 November 2022. Kegiatan ini mengambil tema, “Global Economy and Business Recovery Growth to Create a Sustainable Business-Friendly Environment” yang merupakan event tahunan terbesar yang diselenggarakan oleh FEB Unila. 5th ICEBE tahun ini sedikit berbeda karena FEB Unila mengadakan kegiatan secara mandiri. Tahun ini, ICEBE menghadirkan empat pembicara dari empat negara berbeda yaitu: Dr. Sri Hasnawati (Universitas Lampung), Dr. Oguz Demir (Istanbul Ticaret University, Turkey), Dr. Mehmet Yesilbas (Managing Director, Best Edit and Proof, USA) dan Dr. David Tereladze (RANEPA, Russia).

Seperti disampaikan oleh ketua pelaksana Arif Darmawan, International Conference of Economics, Business & Entrepreneurship (ICEBE) ke-5 merupakan kegiatan yang diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan memperluas wawasan yang menawarkan solusi dan rekomendasi kebijakan. Selain itu, acara ini bertujuan untuk mengajak para akademisi, peneliti, pakar, aktor pembangunan, praktisi, dan mahasiswa untuk bergabung dan berbagi pandangan, pengalaman, temuan penelitian, dan tren penelitian terkini di lingkungan ilmu sosial, bisnis dan akuntansi.

Acara ini dibuka langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Ir. Murhadi, M.Si dan dihadiri oleh belasan akademisi dari beberapa universitas, seperti Universitas Negeri Malang, Institut Kewirausahaan Ciputra Makassar serta Universitas PGRI Jakarta. Diharapkan melalui acara ini, bisa membuka wawasan serta sebagai bagian dalam penukaran ilmu pengetahuan diantara para peserta dan pembicara. (Arif Drmwn)

Tags:

Leave a Reply